Merawat Sistem Operasi, Siapkan Boot Disk





 


Jika komputer Anda suatu saat mengalami sebuah masalah yang membuat komputer tidak dapat booting dari hard disk, Anda memerlukan cara lain untuk boot sistem anda. Jawabannya adalah sebuah disket boot darurat. Mengenai cara membuat saya tidak akan bahas lagi disini karena sudah terlalu banyak dibahas diinternet mengenai bootable disk maupun bootable flashdisk. Fokus kita disini adalah perbaikan komputer dan tips menjaga dan merawat sistem operasi.




Untuk sistem operasi Macintosh pabrik menyediakan ROM bootable CD atau disket bootable, seperti halnya Norton Utilities untuk Macintosh dan ini adalah sebuah keharusan bagi semua pemilik Mac. Jika Anda menggunakan Win95/98/ME, Anda perlu membuat boot disk darurat, yang dapat Anda buat dengan Add/Remove Programs control panel. Pilih tab Startup Disk, dan silakan ikuti petunjuk prosesnya.




Pada Windows Vista dan Windows 7, disk instalasi asli untuk sistem operasi bertindak sebagai boot disk untuk sistem komputer juga. Disk instalasi juga termasuk tartup Repair dan tools lain pada menu System Recovery Options yang dapat Anda gunakan untuk mencoba memperbaiki atau mengembalikan data dari cadangan.




Pada Windows XP, Anda secara umum dapat boot langsung dari CD ROM Windows XP, namun dalam beberapa kasus Anda mungkin masih memerlukan serangkaian disket boot. Untuk keterangan lebih detail mengenai bootdisk, silakan kunjungi alamat ini; http://www.bootdisk.com/




Semoga bermanfaat..






 

0 Response to "Merawat Sistem Operasi, Siapkan Boot Disk"

Post a Comment